8_kegiatan_kampus_merdeka
13:44

Webinar Sosialisasi Kampus Merdeka : Ajak Seluruh Mahasiswa Menjadi SDM Kreatif, Inovatif dan Adaptif

Pada hari Jumat, (2/7/2021), Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi mengadakan webinar Sosialisasi Kampus Merdeka bersama Asosiasi FKIP dan LPTK seluruh Indonesia. Kegiatan ini bisa diikuti secara daring melalui Zoom Meeting atau melalu kanal Youtube milik Ditjen Dikti. Kampus Merdeka adalah kebijakan pemerintah yang memerdekakan mahasiswa untuk bisa belajar di luar program studi asalnya selama 2 semester di luar kampus dan 1 semester di luar prodi (satu kampus) dengan mengambil berbagai program-program terbaik yang bisa mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat mahasiswa, sehingga mahasiswa lebih siap dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan.

prof_nizamIlmu dan kompetensi berubah dengan sangat cepat saat pandemi saat ini, kebijakan yang dilakukan harus siap dengan perubahan setiap saat. Dinamika dibutuhkan agar dapat fleksibel dan kreatif dalam menghadapi perubahan. Untuk itu kesempatan belajar 3 semester di luar program studi ini bisa dimanfaatkan melalui mengambil mata kuliah yang tersedia di prodi lain. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kemedikbudristek, Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC., Ph.D. pada Webinar Sosialisasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

“Oleh karena itu mahasiswa harus mempunyai kapasitas baru untuk menjadi SDM di masa depan yang siap untuk berpengalaman hari ini dan merancang di hari esok. Kita tidak bisa hanya mengacu pada text book cara belajar kita selama ini. Oleh karena itu, kita perlu menyiapkan SDM unggul yang menguasai berbagai bidang keilmuan, siap berkolaborasi lintas disiplin keilmuan, dan siap jadi penyelesai berbagai permasalahan yang kompleks,” jelas Nizam.

materi_prof_nizamSelain itu Nizam mengkatakan dalam Kampus Merdeka, berbagai kegiatan di luar kampus disiapkan oleh perguruan tinggi secara nasional dan bisa diakses oleh mahasiswa dari Sabang sampai Merauke. Namun demikian, ini tidak berarti kita mengambil alih peran perguruan tinggi sama sekali tetapi justru menjadi satu platform untuk menjadi contoh berjalannya program Kampus Merdeka.

Sebagai salah satu Program Kampus Merdeka, Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) adalah menyiapkan generasi penerus Indonesia yang harus belajar dari satu sama lain untuk memperkuat persatuan bangsa. Dengan Pertukaran Mahasiswa Merdeka, jumlah kesempatan pertukaran pelajar dalam negeri meningkat secara besar, dari 200 mahasiswa per tahun di tahun-tahun sebelumnya menjadi 20.000 lebih mahasiswa di tahun 2021. Semua kesempatan kegiatan yang dibuat Kemendikbudristek mendapat jaminan 20 SKS sesuai dengan Kepmen No. 75P tahun 2021, biaya hidup dan beasiswa dari LPDP. Program ini terbuka untuk semua mahasiswa dari PTN dan PTS dari seluruh Indonesia.

genefriHarapan sebenarnya adalah mahasiswa dapat melaksanakan program ini secara luring, dengan menikmati suasana di berbagai daerah, tetapi pelaksanaannya akan disesuaikan dengan kondisi pandemi saat ini. Pendaftaran PMM diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Juli 2021 pukul 23.59 WIB untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa yang tadinya mengkhawatirkan pandemi Covid-19. MBKM menjadikan pola baru untuk menyesuaikan kebutuhan saat ini. Dengan acara sosialisasi diharapkan semua kalangan di fakultas paham dan mengerti tentang MBKM.

Raih kemerdekaan untuk membentuk masa depan sesuai aspirasi karirmu dengan program unggulan Kampus Merdeka yang bisa diambil hingga 2 semester!(drn)

Share