Enam Mahasiswa S2 FILKOM Berpartisipasi dalam Konferensi SESINDO 2015

13:41

Enam Mahasiswa S2 FILKOM Berpartisipasi dalam Konferensi SESINDO 2015

Sebagai wujud usaha mahasiswa Magister (S2) Ilmu Komputer Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya/FILKOM UB (d/h PTIIK UB) agar menjadi lulusan yang berkualitas, maka enam mahasiswa S2 FILKOM telah mempublikasikan jurnalnya dalam Seminar Nasional Sistem Informasi (SESINDO) 2015 (2 – 3/11). SESINDO 2015 terselenggara berkat kerjasama Association for Information Systems Indonesia (AISINDO) dan Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi ITS. Dibawah bimbingan Wayan Firdaus Mahmudy, S.Si, M.T, Ph.D, keenam mahasiswa S2 tersebut adalah Nurizal Dwi P., Dwi Cahya A. N., Gayatri Dwi S., Nadia Roosmalita S., Muhammad Zaqi S. dan Muhammad Chandra C. U.

Sebagai salah satu peserta, Chandra mengungkapkan bahwa meski keenamnya di bawah bimbingan dosen yang sama, namun jurnal hasil penelitian masing-masing mahasiswa berbeda. Chandra mengangkat jurnal hasil penelitian dengan judul “Penerapan FIS-TSUKAMOTO untuk Menentukan Potensi Seseorang Mengalami Sudden Cardiac Death”. Penelitian tersebut bertujuan untuk membuat sistem pakar yang dapat membantu dokter dalam menentukan seorang pasien yang memerlukan penanaman Implantable Cardioverter Defibrillator atau Cardio Pulmonary Resuscitation. Hal ini penting karena kesalahan penentuan keputusan pemasangan alat, dapat merugikan pasien.

Nadia Roosmalita Sari mengangkat penelitian “Fuzzy Inference System Tsukamoto untuk Menentukan Kelayakan Calon Pegawai”. Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan performansi dari sistem seleksi calon pegawai. Mengingat banyaknya faktor yang mempengaruhi penilaian kelayakan calon pegawai, maka sistem hasil penelitian Nadia akan sangat membantu pengambilan keputusan penentuan pegawai yang diterima.

Gayatri Dwi Santika mengangkat penelitian berjudul “Penentuan Pemasok Bahan Baku menggunakan Fuzzy Inference System Tsukamoto”. Penelitian ini berguna untuk menentukan pemasok terbaik dalam usaha mebel baik dari segi kualitas dan kinerja, demi efisiensi pemenuhan pesanan konsumen.

Sementara itu Nurizal Dwi Priandani mengangkat penelitian “Optimasi Travelling Salesman Problem With Time Windows (TSP-TW) pada Penjadwalan Paket Rute Wisata di Pulau Bali Menggunakan Algoritma Genetika”. Pulau Bali yang memiliki banyak suguhan destinasi wisata menjadi latar belakang dilakukannya penelitian ini. Rentang waktu liburan yang singkat dan banyaknya destinasi wisata yang ingin dikunjungi, membuat wisatawan harus menjadwalkan perjalanan wisatanya seefektif mungkin. Pada kenyataannya, setiap destinasi wisata mempunyai aturan jam operasionalnya masing-masing. Pemakaian konsep TSP konvensional akan menjadi kurang tepat jika diimplementasikan pada kondisi demikian. Dengan hasil penelitian Nurizal ini maka akan dapat dihasilkan jadwal perjalanan paling optimal dengan rute terpendek dan perjalanan tepat waktu pada tempat wisata di Pulau Bali.

01 Nurizal saat mempresentasikan ahsil penelitiannyaMasih menggunakan Algoritma Genetika, Dwi Cahya Astriya Nugraha memanfaatkannya untuk penelitian berjudul “Optimasi Vehicle Routing Problem With Time Windows pada Distribusi Katering Menggunakan Algoritma Genetika”. Dalam penelitiannya tersebut algoritma genetika digunakan untuk menemukan rute terpendek, demi efisiensi biaya transportasi dan optimasi rute distribusi usaha katering makanan.

Penelitian terakhir dari Mohammad Zoqi Sarwani diberi judul “Analisis Twitter untuk Mengetahui Karakter Seseorang Menggunakan Algoritma Naïve Bayess Classifier”. Penelitian ini dilakukan karena analisis kepribadian seseorang pada perusahaan dan instansi merupakan hal yang sangat penting. Baik untuk pertimbangan dalam perekrutan karyawan maupun pertimbangan kenaikan jabatan. Analisis kepribadian secara konvensional membutuhkan waktu yang cukup lama. Penelitian ini memberikan solusi analisis karakter secara cepat dengan memanfaatkan media sosial twitter berdasarkan hasil tweets pengguna.

Keenam mahasiswa S2 FILKOM tersebut mengaku senang dapat ikut berpartisipasi dan mengenalkan hasil penelitiannya pada event SESINDO 2015.
“Kami berenam sangat senang dan bersyukur dapat mengikuti acara SESINDO 2015 yang digelar bersama ISICO 2015 di Surabaya. Kami berharap dapat mengikuti lagi acara serupa yang lebih bergengsi bahkan berkelas internasional,” ungkap Chandra.

 

Share

GDP Logo
Nokia Logo
IBM Logo
Cisco Logo
Oracle Logo
NI Logo