Perpustakaan

Perpustakaan

Melengkapi perpustakaan pusat yang dimiliki oleh UB, FILKOM juga memiliki sebuah ruang baca sendiri dengan luas sekitar 120 m2 yang digunakan sebagai sarana penyediaan referensi bagi mahasiswa dan dosen FILKOM UB. Selain menyediakan sarana referensi dalam bentuk hardcopy, ruang baca FILKOM UB juga menyediakan sarana dalam bentuk softcopy yang dapat diakses via web dalam bentuk layanan FILKOM Digital Library yang merupakan salah satu Program Cakupan (Institutional Support System).

Untuk referensi yang berupa hardcopy, perpustakaan pusat UB memiliki koleksi buku yang berhubungan dengan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer sebanyak 684 judul buku. Sedangkan di ruang baca FILKOM UB, ada 388 judul buku yang disediakan. Untuk Digital Library, terdapat 2 fasilitas yang diberikan yaitu:

 

blocksOPAC (Online Public Access Catalog).

Akses terhadap bibliographic record berbagai koleksi text-books dapat dilakukan dengan mudah melalui fasilitas searching yang disediakan melalui OPAC.

 

bkgBKG (Brawijaya Knowledge Garden).

Informasi karya ilmiah civitas Universitas Brawijaya (skripsi, tesis, laporan penelitian, artikel jurnal dan lain lain) dapat diakses secara fulltext melalui layanan ini.

Selain buku dan karya ilmiah civitas akademika Universitas Brawijaya, terdapat juga jurnal online yang dapat diakses melalui jaringan Universitas Brawijaya. Adapun jurnal-jurnal yang dapat diakses adalah sebagai berikut: Proquest, Sciverse, ASME, IEEE Computer Society, EBSCO Host, ScienceDirect.

proquest_logo-186-300x113

Proquest

logo_sciverse_sciencedirect

Sciverse

ASME

ASME

ICS_stacked-transparent

IEEE Computer Society

ebsco

EBSCO Host

sciencedirectAndroid

ScienceDirect

Untuk mendapatkan username dan password dapat menghubungi bagian akademik.

Share

GDP Logo
Nokia Logo
IBM Logo
Cisco Logo
Oracle Logo
NI Logo